Sosialisasi Akademi Militer Bagi Siswa Kelas XII
Pada hari Selasa, 19 November 2024 SMA Negeri 1 Ngemplak berkesempatan mendapat kunjungan dan sosialisasi dari Akademi Militer. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Aula SMAN 1 Ngemplak dan diikuti oleh seluruh siswa kelas XII. Tujuan kegiatan sosialisasi tersebut adalah untuk membuka wawasan dan pemahaman siswa kelas XII tentang proses pendaftaran dan kegiatan pendidikan di Akademi Militer. Harapannya SMAN 1 Ngemplak menjadi salah satu sekolah yang melahirkan calon-calon militer berkualitas.
Pada kesempatan ini para taruna dari Akademi Militer memberikan penjelasan secara rinci tentang pendidikan di Akademi Militer. Dalam kegiatan yang dibuka oleh Kepala SMA Negeri 1 Ngemplak, Bapak Sigit Purwanto, S.Pd., M.Pd. , ini juga dijelaskan mengenai kepangkatan, fasilitas serta gambaran aktivitas disana. Hal ini cukup membantu para siswa kelas XII dalam mengetahui banyak hal terkait Akademi Militer.